DXH30

DXH30 website for Programming and CTF's Write Ups. and History for github Projects

View on GitHub
19 January 2020

Enable HTTPD MPM ITK di Fedora

by Didik HS

MPM ITK dapat digunakan untuk memberikan hak akses pada directory di virtualhost httpd. Misalnya ketika ingin memberikan hak akses ke user user di VirtualHost /mnt/user, dapat dimasukkan argumen AssignUserID user user di tag VirtualHost apache.

Cara ini dilakukan di distro linux fedora (mungkin untuk keturunan redhat yang lain bisa, seperti centos dan lain-lain). Langsung saja install terlebih dahulu module nya dengan perintah

user@localhost:~$ sudo dnf install httpd-itk

Untuk mengenable terlebih dahulu harus mengedit file /etc/httpd/conf.modules.d/00-mpm.conf. Di file ini uncomment #LoadModule mpm_prefork_module modules/mod_mpm_prefork.so, dan comment baris LoadModule mpm_event_module modules/mod_mpm_event.so.

Setelah itu edit file /etc/httpd/conf.modules.d/00-mpm-itk.conf, dengan uncomment baris #LoadModule mpm_itk_module modules/mod_mpm_itk.so. Setelah itu restart apache dengan perintah

user@localhost:~$ sudo systemctl restart httpd
tags: userid - httpd - server - linux - fedora - centos - redhat - red - hat - terminal - apache2 - http